PENGARUH KEGIATAN TASMI’ DAN KEDISIPLINAN GURU TERHADAP KUALITAS HAFALAN AL-QUR`AN (Studi Kasus Pada Siswa MI Mumtaza Islamic School Pondok Cabe, Tangerang Selatan)

Nur Millah Muthohharoh

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kegiatan tasmi’ dan kedisiplinan guru terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa, baik secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, sedangkan populasi penelitian adalah siswa MI Mumtaza Islamic School, Pondok Cabe, Tangerang Selatan dengan sampel 103 orang. Dimulai dari uji coba variabel terhadap 30 orang. Instrumen pengumpulan data ketiga variabel penelitian menggunakan kuesioner (angket). Teknik analisis data hasil penelitian menggunakan software SPSS Statistik korelasi dan regresi sederhana maupun ganda pada taraf kepercayaan α = 0,5 dan 0,01. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh antara kegiatan tasmi’ terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa dengan nilai koefisiensi korelasi sebesar 0,167 pada tingkat kepercayaan 99% (α = 0.01), sedangkan besarnya pengaruh atau koefisien determinasi R-square sebesar 0,028. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan tasmi’ dapat memberikan pengaruh terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa sebesar 2,8%. Artinya semakin tinggi kegiatan tasmi’ maka kualitas hafalan Al-Qur`an siswa semakin tinggi pula. Sebaliknya semakin rendah kegiatan tasmi’ maka kualitas hafalan Al-Qur`an siswa semakin rendah pula. (2) Terdapat pengaruh antara kedisiplinan guru terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa dengan nilai koefisiensi korelasi sebesar 0,012 pada tingkat kepercayaan 99% (α = 0.01), sedangkan besarnya pengaruh atau koefisien determinasi R-square sebesar 0,001. Hal ini menunjukkan bahwa kedisiplinan guru dapat memberikan pengaruh terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa sebesar 1%. Artinya semakin kedisiplinan guru maka kualitas hafalan Al-Qur`an siswa semakin tinggi pula. Sebaliknya semakin rendah kedisiplinan guru maka kualitas hafalan Al-Qur`an siswa semakin rendah pula. (3) Terdapat pengaruh antara kegiatan tasmi’ dan kedisiplinan guru terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa dengan nilai koefisiensi korelasi sebesar 0,167 pada tingkat kepercayaan 99% (α = 0.01), sedangkan besarnya pengaruh koefisien determinasi R-square sebesar 0,28%, hal ini menunjukkan bahwa kegiatan tasmi’ dan kedisiplinan guru dapat memberikan pengaruh terhadap kualitas hafalan Al-Qur`an siswa sebesar 2,8%. Dengan demikian bahwa semakin tinggi kegiatan tasmi’ dan kedisiplinan guru maka kualitas hafalan Al-Qur`an siswa semakin tinggi pula. Sebaliknya semakin rendah kegiatan tasmi’ dan kedisiplinan guru maka kualitas hafalan Al-Qur`an siswa semakin rendah pula.

Keywords


Kegiatan Tasmi, Kedisiplinan Guru, Kualitas Hafalan Al-Qur`an Siswa

Full Text:

PDF

References


Abu Syahbah, Muhammad, Al-Madhal li Dirasatil Qur`an, diterjemahkan oleh Muhammad

Arif, Armai, Reformulasi Pendidikan Islam, Jakarta: CRSD Press. 2005.

Arikunto, Suharsimi, Evaluasi Program Pendidikan: Pedoman Teoritis Praktis Bagi

Badwilan, Ahmad Salim, Panduan Cepat Menghafal Al-Qur`an, Jogjakarta: DIVA Press. 2009.

Chairani Lisya, Subandi, Psikologi Santri Penghafal Al-Qur`an Peranan Regulasi Dini, Yogyakarta: Pustaka Pelajar. 2010.

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka. 2002.

Durkheim, Emile, Pendidikan Moral Suatu Studi dan Aplikasi Sosiologi Pendidikan, Jakarta: Erlangga. 1961.

Ekosiswoyo, Rachman, Manajemen Kelas, Semarang: IKIP Semarang Press. 2000.

Hasbiyallah, Ushul Fiqh, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2014.

Hitami, Munzir, Pengantar Studi Al-Qur`an, Yogyakarta: LKIS Printing Cemerlang, 2010.

Imron, Ali, Pembinaan Guru di Indonesia, Surabaya: Kartika. 1997.

Marjorie V. Fields and Debby Fields, Constructive Guidance and Discipline Preschool and Primary Education, New Jersey: Pearson Education, 2006.

Nadwi, Abdullah Abbas, Belajar Mudah Bahasa Al-Qur`an, Bandung: Mizan. 1992.

Nawabudin, Abdurrab, Teknik Menghafal Al-Qur`an, Bandung: Sinar Baru. 1991.

Nitisemito, Alex, Manajemen Personalia, Jakarta: Ghalia Indonesia. 2002.

Nurhasan, Konversi Nasional Pendidikan Indonesia: Kurikulum Untuk Abad Ke-21, Jakarta: PT Grasindo. 1994.

Prima Tim Pena, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Gita Media Press. 1999.

Rahmawati, Ida Husnur, Fathin, Rahasia Sukses 3 Hafizh Qur`an Cilik Mengguncang Dunia, Jakarta: Zikrul Hakim. 2014.

Riyadh, Sa’ad, Anakku, Cintailah Al-Qur`an, Jakarta: Gema Insani. 2009.

Royani, Ahmad, Supervisi Pendidikan: Penuntun bagi Guru, Penilik, Pengawas, Kepala Sekolah, Bandung: Suri. 1991.

Salafuddin, Abu Sayyid, Balita Pun Hafal Al-Qur`an, Solo: Tinta Medina. 2013.

Sa’dulloh, 9 Cara Praktis Menghafal Al-Qur’an, Jakarta: Gema Insani. 2008.

Syah, Muhibbin, Psikologi Belajar, Jakarta: Rajawali Press. 2009.

Syam, Herman El-Hafizh, Siapa Bilang Menghafal Al-Qur`an itu sulit?, Yogyakarta: Pro-U Media. 2015.

Syarifuddin, Ahmad, Mendidik Anak Membaca, Menulis, dan Mencintai Al-Qur`an, Jakarta: Gema Insani. 2006.

Sondang P. Siagian, manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: PT Bumi Aksara. 2011.

Tu’u, Tulus, Peran Disiplin Pada Perilaku Dan Prestasi Siswa, Jakarta: PT Grasindo. 2004.

Umaidi, Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah, Jakarta: Dirjen Depdiknas. 2001

Uwes, Sanusi, Manajemen Pengembangan Mutu Dosen, Jakarta: Logos Wacana Ilmu. 1999

Wahid, Alawiyah, Cara Cepat Bisa Menghafal Al-Qur`an, Jakarta: Diva Press. 2012.

Qomariah, Nurul dan Muhammad Irsyad, Metode Cepat dan Mudah Agar Anak Hafal Al-Qur`an, Yogyakarta: Semesta Hikmah. 2016.

Yunus, Mahmud, Kamus Arab-Indonesia, Jakarta: Hidakarya Agung. 1990.

http://quranpoin.com/, diakses pada tanggal 25 Juli 2018, jam 14.59 wib.




DOI: https://doi.org/10.36671/andragogi.v1i3.65

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Nur Millah Muthohharoh

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats